Tito Vilanova Meninggal Dunia di Usia 45 Tahun. Kabar duka menyelimuti dunia sepak bola. Mantan pelatih Barcelona, Tito Vilanova, meninggal dunia dalam usia 45 tahun, pada Jumat (25/4/2014) waktu setempat.
"Dengan kesedihan mendalam Barcelona mengumumkan bahwa Fransesc "Tito" Vilanova (Bellcaire d’Emporda, 17/09/1965-Barcelona, 25/04/2014) meninggal dunia hari ini pada usia 45 tahun. Ia meninggal dunia siang ini setelah berjuang melawan sakit yang ia derita sejak 2011," ujar Barcelona.
"Klub menyampaikan simpati yang tulus kepada keluarganya, yang pada saat berkabung ini disatukan dengan warga Barcelona dan suporter di seluruh dunia dan seluruh pecinta sepak bola dan olahraga di seluruh dunia."
"Keluarga Vilanova telah meminta waktu pribadi mereka dihormati pada momen setelah kematiannya."
"Dalam beberapa jam mendatang, Barcelona akan membuka ruang di tribun utama Camp Nou bagi masyarakat untuk mengungkapkan belasungkawa mereka, yang akan terbuka bagi siapa saja yang ingin menyampaikan simpati dan cinta untuk Tito Vilanova."
"Klub akan segera mengumumkan ketika ruang ini dibuka dan hal-hal detail mengenai upacara keagamaan yang akan diselenggrakan pada hari-hari mendatang," demikian pernyataan Barcelona.
Vilanova adalah pelatih Barcelona pada periode Juli 2012 hingga Juli 2013. Sebelumnya, ia merupakan asisten pelatih utama Barcelona, Josep "Pep" Guardiola (Juli 2008-Juni 2012).
Menurut pemberitaan di Spanyol, Vilanova mengalami komplikasi karena kanker sehingga dibawa ke Clinica Quiron pada Jumat (18/4/2014) dan menjalani operasi darurat pada Kamis (24/4/2014).
Vilanova menderita kanker kelenjar ludah sejak November 2011. Ia kemudian menjalani operasi pengangkatan tumor.
Masalah itu kambuh pada 2012 sehingga ia sempat absen empat bulan dari pekerjaan melatih Barcelona. Ia akhirnya mengundurkan diri dari jabatan manajer Barcelona pada musim panas 2013.
Di bawah asuhannya, Barcelona menjuarai Primera Division dengan total nilai 100, sebuah pencapaian baru untuk Barcelona yang belum terpecahkan.